Microsoft Rilis Perangkat Lunak PC Security secara Gratis

FoxNews ─ Jumat,19 Juni 2009 lalu Microsoft mengemukakan rencananya untuk merilis program pengamanan computer gratis dan kini sedang dalam tahap persiapan untuk diluncurkan minggu depan.

Program itu, Microsoft Security Essentials, dirancang untuk menemukan dan membunuh perangkat lunak jahat yang dapat mencuri password dan informasi pribadi lainnya atau merubah PC menjadi pusat distribusi surat-surat sampah.

Menurut pihak Microsoft, sekali perangkat lunak PC Security terpasang, program itu akan mengunduh daftar perangkat lunak jahat yang dapat diidentifikasi secara terkini  setiap hari, tetapi tetap berusaha untuk low profile jika tidak menemukan  adanya perangkat lunak yang membahayakan.

Theresa Burch, seorang direktur bagian tim perangkat lunak keamanan, mengatakan program itu akan berusaha untuk mencoba menemukan perangkat lunak yang membahayakan bahkan jika tidak terdapat pada daftar perusak-perusak yang telah dikenal. Ketika program menemukan sesuatu yang mencurigakan, ia akan mencocokkan lebih dahulu dengan hasil penyelidikan terkini oleh Microsoft server sebelum membiarkan program itu berjalan─sebuah proses menurut Burch hanya makan waktu sesaat.

Microsoft juga memelihara sebuah database dari sumber-sumber perangkat lunak yang dapat dipercaya sehingga alat itu tidak akan menghalangi tanpa sengaja produk seperti Google Inc.’s Web Browser Toolbar, demikian Burch.

Security Essential akan bersaing dengan program-program yang ditawarkan para pesaing seperti McAfee Inc. dan Symantec Corp., dan dengan beberapa paket-paket gratisan lainnya. Namun Burch menambahkan Microsoft tidak akan merebut langganan perusahaan-perusahaan itu ─ sebagai imbalannya, tujuannya  hanya untuk mening- katkan keamanan secara keseluruhan dengan mendapatkan orang-orang yang tidak mempunyai perangkat lunak anti virus saat ini untuk melindungi  PC-nya.

Sebenarnya, adalah penting bagi para pesaing Microsoft untuk tetap tinggal menjalankan perusahaannya, Burch mengatakan.

“Jika hanya ada satu solusi di luaran sana yang menjadi ancaman, seluruh pengembang perangkat lunak jahat yang ada akan punya satu target yang sangat mudah,” dia mengatakan.

Perangkat lunak pengaman itu akan muncul sebagai free download tetapi tidak akan  menjadi bagian dari system operasi Microsoft’s Windows 7, yang akan beredar bulan Oktober 2009. Menggabungkan keduanya menjadi satu dapat menjadi umpan bagi pengaduan antipersaingan.

Dalam suatu pernyataan Selasa lalu, pembuat perangkat lunak antivirus Symantec keberatan atas pemaparan Microsoft tentang Security Essentials.

“Menunjuk pada basis utama Microsoft, produk antivirus dan antispyware saja sebagai suatu solusi pengamanan paling mendasar adalah salah arah,” kata Dave Cole, seorang direktur senior pada Symantec. Dia mengatakan para pengguna PC memerlukan proteksi firewall tambahan, penghadang spam (surat sampah) dan fitur-fitur lainnya yang dikirim dalam waktu bersamaan memenuhi pemesanan program-program pengamanan.

Ruang bagi perangkat gratisan saat ini sudah penuh sesak, Microsoft justru mau ikut bergabung dengan percekcokan,” kata Cole.